Berita Kilau Indonesia

Informasi terbaru mengenai program kami dan kegiatan sosial yang kami lakukan untuk masyarakat.

Kilau Tanggap Bencana Kekeringan

  • Kilau Indonesia

Kilau Tanggap Bencana Kekeringan

Sudah lebih dari satu bulan yang lalu warga di Kampung Sindangsari, Desa Pasirhalang Cisarua Bandung, mengalami kekeringan.

Sumber air di desa tersebut kering akibat kemarau yang berkepanjangan, mengakibatkan perusahaan air daerah tidak bisa menyalurkan air melalui pipa-pipanya.

Sebanyak 170 kepala keluarga terdampak kekeringan, mendapatkan bantuan air bersih dari sahabat baik melalui Kilau Indonesia (5/10).

Kilau Indonesia menyalurkan air bersih sebanyak 2 mobil tanki, bekerja sama dengan PDAM Tirta Raharja. Meski penyaluran dilakukan malam hari, warga tetap bersemangat untuk mengantri air bersih.

Terima kasih PDAM Tirta Raharja, terima kasih sahabat baik.

Sahabat juga bisa berdonasi melalui web berbagi kami
https://berbagibahagia.org

Rekening donasi online;
Mandiri 134.000.680.4321
Mandiri Syariah 910.000.910.7
BRI 0028.01.00099.7560
a.n Kilau Indonesia

Informasi berbagi bahagia;
Indramayu, Jl. Sudirman No. 62 Lemahabang (0234) 7121601
Sumedang, Dusun Sukasari RT. 003/007 Desa Mekarjaya Kec. Sumedang Utara (0261) 2138040
Bandung, Komplek Bumi Asri A20 Gempol sari Cijerah (022) 20580265

Salam Kilau Indonesia
#berbagibahagia #berbagipendidikan #berbagimakanan #berbagisehat #berbagihikmah #berbaginasehat #orangtuaasuh #donasionline #sedekahonline
#tanggapbencana
#kekeringan
#cisarua
#bandung