Berita Kilau Indonesia

Informasi terbaru mengenai program kami dan kegiatan sosial yang kami lakukan untuk masyarakat.

Hambatan Jadi Relawan

  • Kilau Indonesia

Kan dicerita sebelum ini kita sudah bilang, kalau jadi #RELAWAN ini penuh perjuangan. dan ini perjuangan temen-temen relawan Sumedang. lagi serunya menyampaikan amanah bagi-bagi nasi di siang ini ternyata ban kendaraan yang ditunggangi harus membawa temen-temen ke bengkel sebelum melanjutkan perjalanan ???? minta doa yang terbaik dari semua sahabat yah.... Aamiin ya Allah

Hay, hari ini tentang #relawan lagi. Bahagia deh. Soalnya, selalu ada cerita tiap kali relawan ada di lapangan. hehehe. Lokasi kali ada di Jembatan daerah Sindang Indramayu. Bagus yah ????

Bagi seorang relawan, tidak ada ungkapan "menyerah" karena bagi relawan tiap gerakan punya makna lebih dari berbeda. Iyah, semangat melihat orang-orang disekeliling yang ada diantaranya. Belajar dari mereka. Bagi relawan ada banyak. Namun diantara yang banyak itu, melihat senyuman dari mereka adalah yang terbaik.

Jadi relawan memang tidak mudah. Relawan harus benar-benar meluangkan waktunya, mencuri waktu, mengintai waktu untuk bisa dikatakan sebagai relawan. Susah sebenernya. Gimana enggak, kan masing-masing dari tiap relawan juga punya kesibukan juga. Dan karena itu, jarang banget bisa kumpul lengkap. hehehehe

Oh iyah, foto ini sekedar foto iseng disela-sela tugas bagi-bagi kotak nasi di Jumat siang. Iseng liat jembatan di siang bolong. Wajah kena panas juga sih, tapi karena efek kameranya okeh jadi wajahnya tetap seger yah sahabat ????

?? back to the topic

Jadi relawan itu bukan PILIHAN tapi panggilan hati,

salam KILAU Lembaga Kemanusiaan